KesehatanPenyebab Rambut Rontok Parah, Apa Saja?

Penyebab Rambut Rontok Parah, Apa Saja?

Sebagai mahkota, rambut harus dirawat dengan baik. Namun beberapa permasalahan sering terjadi pada rambut, salah satu yang dialami oleh banyak orang adalah rambut rontok.

Rambut rontok merupakan masalah yang bisa dialami oleh siapa saja, baik wanita maupun pria. Beberapa kebiasaan yang dilakukan tanpa disadari bisa jadi membuat rambut Anda menjadi rontok parah.

Selain melakukan cara pencegahan, hal yang tidak kalah penting adalah Anda harus tahu apa penyebab rambut rontok. Dengan begitu, tindakan preventif supaya rambut sehat berkilau dapat dilakukan.

Penyebab Rambut Rontok Parah

Rambut rontok tidak mempengaruhi kesehatan, namun masalah ini akan mengurangi kepercayaan diri seseorang. Apa penyebab rambut rontok? Berikut ini penyebab rambut rontok parah yang perlu Anda ketahui.

1. Genetik
Faktor genetik atau keturunan mempengaruhi kesehatan rambut Anda. Jika orang tua Anda memiliki riwayat rambut rontok dan botak maka penyebab rambut rontok Anda boleh jadi karena faktor genetik.

2. Diet
Diet bisa mempengaruhi kesehatan rambut Anda. Ketika respon lapar terjadi, maka tubuh akan mengarahkan energi yang tersimpan untuk fungsi lain misalnya membantu kinerja otot dan otak. Jika seseorang melakukan diet tidak sehat akan mempengaruhi kebutuhan nutrisi rambut Anda.

Oleh sebab itu, agar rambut sehat konsumsilah makanan berprotein namun rendah lemak seperti ikan, ayam, dan kacang-kacangan. Fungsi protein untuk rambut yaitu membuat rambut sehat berkilau.

3. Mandi Air Panas
Mandi menggunakan air panas bisa menyebabkan rambut kering, rapuh, mudah patah, dan menyebabkan rambut rontok. Air panas menyebabkan akar rambut menjadi rusak sehingga rentan mengalami masalah kerontokan rambut. Oleh sebab itu lebih baik gunakan air dingin kala membilas rambut kesayangan Anda.

4. Terpapar Cahaya Matahari
Sinar UV dapat mengurangi elastisitas rambut seseorang. Lapisan kutikula rambut akan mengalami pelemahan jika terlalu lama terkena sinar matahari. Dampak sinar UV adalah rambut rapuh dan mudah rontok.

Oleh sebab itu, gunakan pelindung seperti payung atau topi agar rambut anda tidak terkena sinar UV terlalu lama disiang hari. Untuk menjaga kesehatan rambut, Anda bisa memakai kondisioner rambut supaya efek sinar UV terminimalisir.

5. Ganguan Hormon
Hormon Tiroid dapat menjadi penyebab rambut rontok. Ketidakseimbangan hormon tiroid dapat menyebabkan masalah kerontokan pada rambut Anda. Baik penurunan maupun peningkatan tiroid sama-sama dapat menyebabkan rambut rontok.

Selain itu menopouse juga membuat ketidakseimbangan hormon tubuh. Untuk mengatasi rambut rontok pada masa menopouse yaitu dengan menjaga keseimbangan hormon esterogen.

6. Kebiasaan Mengerikan Rambut
Kebiasaan memakai handuk dalam mengeringkan rambut secara terburu-buru dapat membuat kutikula pelindung rambut menjadi terangkat. Cara mengeringkan rambut yang baik adalah keringkan rambut basah dengan lembut dan tidak terburu-buru.

7. Ikat Rambut Kencang
Penyebab rambut rontok bisa disebabkan oleh terlalu kencangnya ikat rambut yang anda kenakan. Mengikat rambut terlalu kencang menyebabkan folikel rambut menjadi rusak.

Jika folikel rambut rusak permananen maka tidak mungkin rambut tumbuh lagi. Oleh karena itu, jika Anda ingin menggunakan ikat rambut disarankan untuk mengendurkan ikatan dan tarik dengan lembut ketika mengikat rambut.

8. Shampo
Penggunaan shampo sebetulnya diperbolehkan. Namun pastikan untuk menggunakan shampo dengan bahan kimia yang sedikit. Gunakan shampo yang sesuai dengan jenis rambut Anda, apakah rambut berminyak, rambut kering, atau rambut normal.

9. Kehamilan
Kondisi kehamilan mempengharuhi perubahan hormonal tubuh sehingga mempengaruhi tekanan fisik dan mental. Apabila ibu hamil mengalami keluhan kehamilan yang membuat stres maka pertumbuhan rambut pada masa kehamilan menjadi ikut terpengaruh.

Namun Anda tidak perlu khawatir, kondisi ini hanya sementara. Melalui perawatan yang baik maka pertumbuhan rambut akan kembali normal pasca persalinan.

Itu tadi beberapa penyebab rambut rontok yang sering terjadi. Pastikan Anda menghindari hal-hal yang jadi penyebab rambut menjadi rontok , serta lakukan pola hidup sehat untuk mendapatkan rambut sehat berkilau.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

TERPOPULER

TERBARU

ARTIKEL TERKAIT